Beranda Uncategorized Pengamat: Emosi Prabowo di Debat Capres Bisa Berdampak Negatif

Pengamat: Emosi Prabowo di Debat Capres Bisa Berdampak Negatif

Prabowo Subianto saat debat Capres 2019 - foto istimewa detik.com

SERANG  – Direktur Eksekutif Lembaga Survei Politik Median Rico Marbun menilai letupan emosi capres 02 Prabowo Subianto dalam debat capres sesi III bisa memunculkan pandangan pada pemilih.

Rico menganggap pemilih akan memiliki pandangan antara ‘peduli vs pemarah’.

“Nanti akan ada pertentangan dalam benak pemilih. Peduli vs pemarah,” kata Rico kepada wartawan, Sabtu (30/3/2019).

Rico mengatakan emosi Prabowo dipantik ketika capres 01 Jokowi menilai rivalnya itu tidak percaya kepada TNI. Karena itu, Prabowo terpancing suasana.

“Prabowo terbawa suasana sebagai ‘alpha male’. Figur dominan. Pemantiknya saya lihat saat disinggung Jokowi bahwa Prabowo tidak percaya TNI. (Capres) 02 langsung jawab bahwa dia lebih TNI daripada TNI,” paparnya dikutip dari detik.com.

“Bahkan kesannya sampai berani memarahi presiden di depan umum. Bahkan sampai memarahi audiens yang terdengar menertawakan tentang kekuatan rudal Indonesia,” ujarnya.

Rico mengatakan pesan Prabowo soal pertahanan bisa berefek positif dan negatif.

“Kalau pemilih menangkap pesan bahwa 02 memang care terhadap isu kedaulatan akan berefek bagus. Tapi kalau yang ditangkap adalah marah-marah ini bisa punya efek negatif,” kata Rico. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini