Beranda Peristiwa Pekan Ketiga TMMD 106 Kodim 0603 Lebak Capai 84 Persen

Pekan Ketiga TMMD 106 Kodim 0603 Lebak Capai 84 Persen

Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 106 yang dilaksanakan oleh Kodim 0603 Lebak di Desa Cipadang dan Desa Pasindangan

LEBAK – Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 106 yang dilaksanakan oleh Kodim 0603 Lebak di Desa Cipadang dan Desa Pasindangan, Kecamatan Cileles Kabupaten Lebak, sudah memasuki pekan ketiga. Pencapaian atau progres pekerjaan terutama sasaran fisik dan sasaran tambahan sudah terlihat hasil yang menggembirakan.

Dansatgas TMMD ke 106 Kodim 0603/Lebak Letkol Kav. Yudha Setiawan mengatakan program peningkatan kesejahteraan masyarakat perlu mendapat dukungan dari seluruh komponen masyarakat.

TMMD ke 106 diwilayah Kodimn0603/Lebak di laksanakan di Kecamatan Cileles yaitu di Desa Cipadang untuk membangun akses jalan dengan sasaran pembuatan badan jalan dengan panjang 7 kilometer dan lebar 8 meter, gorong-gorong 2 unit, turap 80 meter rehab masjid satu unit,sumur bor 2 unit , tugu TMMD satu unit.

“Ini semua dikerjakan oleh personel gabungan satgas TMMD sejumlah 150 personel dibantu warga masyarakat. Saat ini Progresnya sudah mencapai 84 persen,” ujarnya, Jumat (18/10/2019)

Hasil yang bagus tersebut disambut gembira masyarakat di Kedua Desa yaitu Cipadang dan Pasindangan.

Kepala Desa Cipadang, Jaja mengatakan pihaknya merasa bahagia dan bangga beserta segenap warga masyarakat dengan adanya program TMMD yang membangun di daerahnya.

“Warga Desa Cipadang merasa senang dengan adanya program TMMD ini karena sebalum adanya program TMMD ini akses jalan buat masyarakat tidak bisa dilalui oleh mobil. Dengan adanya program TMMD ke 106 ini alhamdulillah jalan warga sekitar bisa di lalui oleh kendaraan dan terutama untuk akses jalan anak sekolah dan warga untuk beraktivitas, mengangkut hasil panen di kebun dan di hutan. Sebelumnya pada musim hujan kita sangat kerepotan, kemudian disamping itu anak anak sekolah sering terlambat ke sekolah kerena karena akses jalannya susah pada saat musim hujan karena licin dan harus melalui jembatan darurat untuk sampai ke sekolah,” kata Jaja.

Selain itu pada TMMD ini warga yang tidak mampu juga dapat batuan RTLH dan perbaikan sarana seperti masjid di Kampung Pematangwaru.

“Saat ini warga akan segera menikmati hasilnya berkat TMMD dari TNI dan pemerintah, sehingga bisa membantu berbagai kesulitan akses jalan dan pastinya ini akan berdampak juga pada peningkatan ekonomi masyarakat,” katanya.

(Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini