Beranda Pendidikan Orangtua Siswa di Tangerang Keluhkan Belajar Virtual

Orangtua Siswa di Tangerang Keluhkan Belajar Virtual

Pelaksanaan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara daring atau dalam jaringan, SMPN 28 Kota Tangerang menggelar Worshop Pengembangan PJJ dan Microsoft Office 365.

KAB. TANGERANG – Sejumlah orangtua Kabupaten Tangerang mengeluhkan anaknya belajar dengan metode berbasis virtual online. Pasalnya, anak mereka tidak ada tanda-tanda kegigihan dalam menerapkan pelajaran dari guru sekolah.

Miftahul (35) orangtua murid sekolah di SMPN 3 Rajeg Kabupaten Tangerang, mengaku dibuat geleng-geleng kepala dengan kondisi anaknya yang sulit diatur dalam menjalankan pelajaran berbasis virtual online.

Ia bercerita, anaknya yang kini duduk di kelas 3 ini mengeluhkan dengan sinyal yang jelek sesaat melaksanakan interaksi dengan gurunya. Sehingga, selalu ketinggalan mata pelajaran.

“Malah yang ada kebanyakan main. Beda sekali ketika kegiatan belajar mengajarnya di sekolah, lebih disiplin dan cepat tanggap anak saya, ” terang Miftahul saat dimintai keterangan BantenNews.co.id, Jumat (24/7/2020).

Sementara, Siti Nurlena (30) wali murid SDN Belimbing 1 Kosambi Kabupaten Tangerang mengeluhkan paket pulsa yang cepat habis gegara konsep pelajaran virtual. Dirinya mengaku sedikit keberatan karena suami yang terkena pengurangan di tempat bekerjanya.

“Jadi anak saya sering ketinggalan pelajaran terus, soalnya susah kebeli paket pulsa internet. Buat makan aja pas-pasan karena ayahnya kan pengurangan di tempat kerjaannya,” keluhnya.

Diketahui, pemerintah mengambil kebijakan penerapan metode pembelajaran berbasis virtual online di setiap sekolah seluruh tingkatan upaya menghindari dan mencegah terkena pandemi Covid-19.

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini