Beranda Bisnis MRT Cikarang – Balaraja Ditarget Rampung 2026

MRT Cikarang – Balaraja Ditarget Rampung 2026

Ilustrasi MRT. (Kompas.com)

 

JAKARTA – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan, proyek mass rapid transit ( MRT) rute Cikarang-Balaraja ditargetkan rampung pada 2026.

Hal itu disampaikan Budi setelah mendampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin menerima kunjungan Mantan Perdana Menteri Jepang Yasuo Fukuda dan Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masafumi Ishii di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Rabu (20/11/2019).

“Kita lagi studi dari Cikarang sampai Balaraja. Yang dari Balaraja-Cikarang itu kira-kira selesai 2026,” ujar Budi.

Proyek tersebut dibangun lewat kerja sama antara Pemerintah Indonesia dan Jepang. Namun, pembangunan akan didanpingi oleh kontraktor Indonesia untuk proses alih teknologi.

Dengan demikian, ke depannya, Indonesia bisa membangun MRT secara mandiri. Pembiayaan proyek ini berasal dari pinjaman jangka panjang.

“Jepang begitu serius membantu kita bersama-sama membangun transportasi massal dan kegiatan kereta api lainnya. MRT adalah suatu kebanggan kita dan ini akan dilanjutkan,” ucap Budi.

Sebelumnya, Budi menyatakan, pemerintah menargetkan pembangunan MRT fase II yang membentang dari Bundaran HI hingga Ancol Timur rampung pada kisaran 2024-2025.

Ia juga menyampaikan, pembangunan MRT fase II akan kembali bekerja sama dengan Pemerintah Jepang.

Ia berharap, pembangunan proyek ini bisa dimulai pada 2020 dan selesai 2024 hingga 2025.

“Kita respons dengan lakukan partnership, jadi semua kegiatan itu didampingi oleh kontraktor Indonesia. Jadi, one day (suatu hari) kita bisa membangun sendiri,” kata dia.

Pembangunan MRT fase II direncanakan mulai dibangun pada Maret 2020.

Corporate Secretary PT MRT Jakarta Muhammad Kamaluddin mengatakan, pembangunan dimulai dengan paket CP201, yakni konstruksi Stasiun Sarinah, Stasiun Monas, dan pekerjaan terowongan.

“CP201 masih proses lelang. Targetnya nanti pengumuman pemenangnya sudah sign di Februari akhir ya, 2020. Mulai pekerjaan fisiknya di Maret 2020,” ujar Kamal saat dihubungi wartawan, Kamis (8/11/2019). (Red)

Sumber : Kompas.com

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ