Beranda Hukum Meriahkan HUT Bhayangkara, Polres Pandeglang Gelar Lomba Hias Gapura

Meriahkan HUT Bhayangkara, Polres Pandeglang Gelar Lomba Hias Gapura

Kapolres Pandeglang AKBP Indra Litrianto Amstono saat meninjau salah satu gerbang permukiman warga. (Memed/bantennews)

PANDEGLANG – Dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke-73, Polres Pandeglang menggelar lomba hias gapura dengan mengusung tema “Stop Hoax, Stop Kekerasan, Jaga Persatuan Dan Kesatuan”.

Kapolres Pandeglang AKBP Indra Lutrianto Amstono menyampaikan, kegiatan ini diikuti oleh 7 kampung yang berada di wilayah hukum Polres Pandeglang di antaranya Kampung Ciwasiat, Cikondang, Ciputri, Palurahan, Mandalasari, Kadumadang dan Cihideung.

“Tentunya kita harapkan kegiatan Ini dapat mendekatkan diri polisi dengan masyarakat,” kata Kapolres saat melakukan penilaian lomba gapura di Kampung Cihideung, Kecamatan Cimanuk, Senin (8/7/2019).

Kapolres juga berencana di tahun yang akan datang bakal mengikutsertakan peserta lomba lebih banyak lagi. Ia berharap dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat lebih mempererat kembali persatuan dan kesatuan.

“Gapura yang dihias tadi diharapkan dapat memberikan pesan-pesan Kamtibmas, memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa hoax itu perbuatan yang jahat, hoax itu dapat merusak persatuan dan kesatuan, dan kekerasan itu juga dapat mengganggu silaturahmi kita,” ucapnya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini