Beranda Peristiwa Mensos Temukan Pungli Bansos, Begini Kata Kepala Pos Tangerang

Mensos Temukan Pungli Bansos, Begini Kata Kepala Pos Tangerang

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini melakukan inspeksi mendadak (Sidak) penerima bantuan sosial (Bansos) di Kota Tangerang, Rabu (28/7/2021) - Foto istimewa suara.com

TANGERANG – Kepala Pos Tangerang Mohamad Sarip angkat bicara soal temuan Pungli Bantuan Sosial (Bansos) Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini yang dilakukan pendamping penerima Bansos di Kota Tangerang tepatnya di Kecamatan Karang Tengah.

Sarip memastikan, inspeksi mendadak (Sidak) penerima Banos yang dilakukan Risma di Karang Tengah bukan merupakan Bantuan Sosial Tunai (BST) melainkan masuk dalam kriteria bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).

“Kasus yang kemarin itu bukan BST, tapi dari PKH. Soalnya, kalau BST itu disalurkan oleh kami, yang mana tidak ada pendamping,” ujar Sarip melansir suara.com (jaringan BantenNews.co.id), Minggu (1/8/2021).

Dia menuturkan penyaluran BST mulai dari door to door hingga fasilitas gedung sekolah. Hal itu dilakukan untuk mencegah terjadinnya kerumunan ditengah pandemi Covid-19.

“Kalau BST itu, kami salurkan secara door to door, Ada juga yang kita salurkan di gedung sekolah,” terangnya.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini