Beranda Politik Mengaku Nyaman, Pilar Isyaratkan Bakal Berdampingan Lagi dengan Benyamin di Pilkada Tangsel...

Mengaku Nyaman, Pilar Isyaratkan Bakal Berdampingan Lagi dengan Benyamin di Pilkada Tangsel 2024

Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan

TANGSEL – Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan memberi sinyal bakal berdampingan lagi dengan Walikota Tangsel Benyamin Davnie di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Meski begitu, Pilar menjelaskan tidak mau berharap besar serta ambisius lantaran ditakutkan kecewa.

“Saya tidak mau mengawang-ngawang lah atau tidak terlalu berharap, nanti kecewa lagi. Saya belum menceritakan apapun kepada siapa pun soal Pilkada karena saya kira masih jauh lah,” ujar Pilar di Puspemkot Tangsel, Senin (10/7/2023).

Pilar melanjutkan, saat ini dirinya tengah fokus menyelesaikan tugas-tugasnya sebagai Wakil Walikota Tangsel, serta menyelesaikan program RPJMD.

“Tapi yang saya pikirkan sekarang justru bukan itu. Saat ini saya pengennya RPJMD kita yang belum tercapai harus tercapai,” ucap Pilar.

Pilar memberi sinyal kenyamanan dengan Walikota Benyamin saat memimpin Tangsel. Dia bersyukur jika masyarakat menginginkan dirinya bersama Benyamin kembali memimpin Tangsel.

“Biarkan masyarakat menilai aja lah. Kalau memang masyarakat menginginkan kami memimpin dan melanjutkan program ya Alhamdulillah,” ucapnya.

“Ini kan masih berjalan ya. Yang pasti saya sama pak Wali ini nyaman lah ya, semuanya tida ada masalah,” tambahnya.

(Ihy/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini