Beranda Komunitas Menangkap Pasar Lama Kota Serang dengan Lensa Kamera

Menangkap Pasar Lama Kota Serang dengan Lensa Kamera

Fotografi Fisip (KFF) memajangkan karya-karyanya dibawah tenda bertuliskan Dinkopukmperindag Kota Serang di Blok A Pertokoan Pasar Lama, Kota Serang, Sabtu, (24/2/2024).

SERANG – Sejumlah anggota Komunitas Fotografi Fisip (KFF) tengah sibuk memajangkan karya-karyanya dibawah tenda bertuliskan Dinkopukmperindag Kota Serang di Blok A Pertokoan Pasar Lama, Kota Serang, Sabtu, (24/2/2024).

Menjelang Maghrib, beragam foto telah terpajang sebagai pemanja mata para pengunjung acara dengan tajuk “Bertemu di Blok A” yang diinisiasi oleh Fekraf Banten.

Tak hanya memamerkan foto, KFF Untirta juga mengajak para pengunjung untuk ikut lomba foto di tempat dengan tema street photography.

“Kita usung tema streetphotography, atau foto seputar kejadian di jalanan, ” kata Syukri Darmawansyah, Ketua KFF Untirta.

Para peserta lomba diminta menangkap gambar situasi di sekitaran Pasar Lama dan nantinya hasil foto juga dipajang di stand KFF.

Syukri menambahkan kegiatan ini juga sebagai ajang pengenalan komunitasnya ke luar kampus.

“Ini langkah bagi kami (KFF) untuk mengenalkan karya-karya kami ke muka umum,” kata Syukri saat ditemui di lokasi.

Pameran mini ini, lanjut Syukri, dipersiapkan KFF kurang lebih memakan waktu satu minggu sebelum acara. Pria ini juga bercerita awalnya ia dihubungi pihak dari Fekraf Banten untuk turut meramaikan acara “Bertemu di Blok A”. Dari situ ia dan pihaknya langsung tancap gas mempersiapkan karya-karyanya untuk dipamerkan.

Pasar Lama, bagi Syukri, memiliki spot-spot menarik untuk dijepret. Momen-momen yang ada di sepanjang Pasar Lama memberikan kesan kehidupan jalanan yang penuh cerita dibaliknya.

“Karena fotografi menurut gua itu suatu seni menangkap gambar di momen momen penting untuk bernostalgia,” tutup mahasiswa Untirta ini.

(Mg-Alf/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini