Beranda Uncategorized Melihat Antusiasme Warga Baduy Antre Nyoblos Pemilu 2019

Melihat Antusiasme Warga Baduy Antre Nyoblos Pemilu 2019

Warga adat Suku Baduy luar yang berada di pegununga Leuwidamar, Kabupaten Lebak, turut berpartisipasi pada Pemliu 2019

LEBAK – Warga adat Suku Baduy Luar yang berada di pegunungan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, turut berpartisipasi pada Pemliu 2019, Rabu (17/4/2019). Sebagian warga Baduy turun gunung dan rela tidak berladang untuk ikut mencoblos pesta demokrasi lima tahunan. Mereka pun tampak antusias menyalurkan hak suaranya sebagai warga negara Indonesia.

Sarpin, salah satu anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Kanekes mengatakan bahwa ada 27 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kawasan adat yang dijadikan tempat untuk masyarakat adat Baduy menyalurkan hak pilihnya.

“Untuk pemilu sekarang tercatat dalam DPT (Daftar Pemilih Tetap) ada 6.873 warga Baduy yang mempunyai hak pilih, yang dapat menyalurkan hak pilihnya di 27 TPS yang tersebar di wilayah adat suku Baduy,” kata Sarpin.

Sarpin menambahkan warga adat Suku Baduy ini rela pulang dari ladang yang tersebar di beberapa kecamatan di Kabupaten Lebak. Mereka berhenti berladang beramai-ramai menuju TPS masing-masing meyalurkan hak pilih mereka.

“Setiap perhelatan pemilu warga adat Baduy selalu mengikuti pemilihan sesuai dengan aturan yang telah ditentukan KPU,” terangnya.

“Partisipasi pemilih diperkirakan akan meningkat seiring bertepatan dengan acara adat Kawalu yang akan digelar warga Baduy,” pungkasnya. (Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini