Beranda Uncategorized Marak Info Politik Uang, Bawaslu : Sulit Terdeteksi dan Tak Ada Barang...

Marak Info Politik Uang, Bawaslu : Sulit Terdeteksi dan Tak Ada Barang Bukti

Ilustrasi - foto istimewa kumparan.com

SERANG – Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Serang, Rudi Hartono menyatakan hingga saat ini pihaknya belum menemukan adanya tindak pelanggaran berupa politik uang. Itu diketahui saat pengawasan yang sejak masa tenang hingga hari pencoblosan.

Menurutnya, informasi yang beredar mengenai tindakan politik uang langsung direspons oleh Bawaslu Kota Serang dengan melakukan investigasi, namun tidak membuahkan hasil.

“Memang ada informasi yang simpang siur mengenai adanya tindakan Politik Uang, bahkan banyak. Namun setelah kami dalami itu tidak ada,” ujarnya, Kamis (18/4/2019).

Dia mengatakan bahwa memang banyaknya informasi yang beredar mengenai politik uang, namun informasi itu tidak tidak dibarengi dengan data yang mendetail. Sehingga, pihaknya kesulitan untuk menginvestigasi lebih dalam kasus tersebut.

“Memang sulitnya itu tidak ada informasi yang detail mengenai tindak pelanggaran politik uang. Karena sulit untuk mencari tempat terjadinya politik uang jika tidak ada detail infonya,” ucapnya. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini