Beranda Pendidikan Mahasiswa Nilai Biaya Pendidikan di Banten Masih Mahal

Mahasiswa Nilai Biaya Pendidikan di Banten Masih Mahal

Memperingati Hari Buruh dan Hari Pendidikan Nasional, ratusan mahasiswa Banten yang menamakan diri Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Untuk Rakyat (AMPERA) menggelar aksi longmach

SERANG – Memperingati Hari Buruh dan Hari Pendidikan Nasional, ratusan mahasiswa Banten yang menamakan diri Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Untuk Rakyat (AMPERA) menggelar aksi longmach dari kampus A Untirta menuju Alun-alun Kota Serang. Aksi dilanjutkan dengan orasi.

Menurut Tubagus Hidayatullah, salah satu peserta aksi yang merupakan perwakilan dari BEM FKIP Untirta, aksi tersebut merupakan respons atas keresahan mahasiswa terhadap sektor industri dan pendidikan.

“Khusus untuk sektor pendidikan, bagi saya mahasiswa pendidikan, hari ini pendidikan kita tergolong mahal karena banyaknya rekan kuliah saya yang tidak dapat melanjutkan studinya karena biaya,” ujarnya, Kamis (2/5/2019).

Selain itu, kata dia, mahasiswa juga dibungkam, bukan hanya oleh pemangku kebijakan namun juga oleh tenaga pendidik itu sendiri.

“Bagaimana ketika kita melakukan aksi protes berkaitan dengan menuntut pelayanan dan lain-lain yang harusnya diberikan, pasti kita akan dipanggil dan diperingati,” ungkapnya.

Aksi tersebut diharapkan menjadi bentuk penyadaran bagi masyarakat luas.

Kemudian aksi ini ditutup dengan longmach kembali menuju kampus A Untirta. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini