Beranda Peristiwa LMPI Kabupaten Lebak Gelar Latihan Kepemimpin

LMPI Kabupaten Lebak Gelar Latihan Kepemimpin

Ormas Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) MAC Malingping dan MARCAB Lebak mengadakan Latihan Kepemimpinan (LK) 1 Gabungan di Gedung Sekaya Maritim, Binuangeun, Wanasalam. (Fotografer - Ali/BantenNews.co.id)

LEBAK – Ormas Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI) MAC Malingping dan MARCAB Lebak mengadakan Latihan Kepemimpinan (LK) 1 Gabungan di Gedung Sekaya Maritim, Binuangeun, Wanasalam. Acara berlangsung 2 hari yakni di mulai dari 6-7 Oktober 2018.

Dalam acara tersebut dihadiri beberapa instansi yaitu kepala Desa Muara Binuangeun, Camat Wanasalam, Polsek Wanasalam, Lawyer Acep Saepudin and Patner, Para pemateri yang handal di bidangnya, dan pihak pengurus Markas Daerah (MADA) Banten.

Kepala Desa Muara Binuangeun, Endang Fauroni menyatakan bahwa sangat mendukung penuh acara LK 1 Gabungan Ormas LMPI. Dia berharap LMPI ini menjadi contoh pergerakan Ormas dalam kaderisasi yang membela masyarakat dan membela kedaulatan NKRI.

“Saya sangat mendukung dengan kegiatan Ormas LMPI ini dan semoga kader – kader LMPI selalu dapat bekerja sama dengan semua unsur masyarakat,” kata Endang, Minggu (7/10/2018).

Dalam kesempatan lain Camat Wanasalam Cece Saputra menyambut LMPI dengan terbuka hadir di kecamatan Wanasalam dan berharap agar LMPI bisa mengimplementasikan tri darma ORMAS LMPI diantaranya pengabdian, kerakyatan dan solidaritas.

“Saya selaku camat berharap setelah ada LK ini, LMPI mampu menciptakan pemimpin-pemimpin yang Hebat di masa depan khususnya menjadi pemimpin di wilayah Lebak Selatan.” ungkap Cece.

Sementara itu Ketua ORMAS LMPI MAC Malingping, Yosa Albantani mengatakan dalam sambutannya LK 1 gabungan ini mampu menjawab keresahan-keresahan negeri ini di saat terjadi krisis kepemimpinan.

“Semoga kedepan kader kader LMPI bisa menjadi pemimpin baik ditingkat desa, kecamatan dan bisa juga menjadi wakil kedepannya77” pungkas Dian. (Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ