Beranda Pemerintahan Lantik Kepala Desa Terpilih, Ini Pesan Bupati Iti

Lantik Kepala Desa Terpilih, Ini Pesan Bupati Iti

LEBAK- Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya melantik dan mengambil sumpah janji sebanyak 64 Kepala Desa terpilih periode 2022-2028 yang dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (30/11/2022).

Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya mengatakan, bagi kepala desa yang dilantik pada hari ini agar bisa saling berkoordinasi dengan dan bisa merangkul calon yang kalah.

“Bapak ibu segera berkoordinasi dan rangkul calon yang kalah dan juga para pendukungnya. Pemilihan kepala desa ini adalah kebersamaan,” kata Iti dalam sambutannya.

Ia menjelaskan, pada Pilkades serentak yang dilaksanakan pada 13 November 2022 kemarin, ada 1 desa yang ditunda pemilihannya yakni Desa Cihambali, Kecamatan Cibeber.

“Untuk desa yang tertunda, Pemkab Lebak akan menunggu instruksi dari Kemendagri dalam melanjutkan Pilkades susulan,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, bahwa kepala desa akan berafiliasi dengan partai politik, tetapi jaga kondusifitas wilayahnya masing-masing.

“Maka dari itu, saya tahu bahwa kepala desa juga akan berafiliasi dengan Partai Politik, tapi tolong ini dijaga kondusifitasnya,” ujarnya.

Iti menambahkan, pada pemilu yang akan datang, semua kepala desa agar bisa jaga kondusifitas wilayah agar pemilu dapat berjalan dengan lancar.

“Sehingga pemilu yang kita harapkan ini jujur, adil dan aman, serta diharapkan daerah kita ini kondusif, akan menjadi nilai tambah bagi kita dalam pelaksanaan pembangunan bagi Kabupaten Lebak ke depan, sepakat ya,” ucapnya. (San/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini