Beranda Peristiwa Lalui Jalan Bergelombang, Truk Muatan Semen Terguling di Rangkasbitung

Lalui Jalan Bergelombang, Truk Muatan Semen Terguling di Rangkasbitung

LEBAK – Sebuah truk bernopol B 9867 XJ yang melaju dari arah Serang menuju Rangkasbitung terguling di ruas jalan bypass atau jalan elak Soekarno–Hatta, tepatnya di kampung Pasir Jati, Kelurahan Cijoro, Rangkasbitung, Kabupaten Lebak. Truk bermuatan semen ini oleng dan terguling setelah as rodanya patah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Agus (25) salah satu warga yang berada di tempat kejadian pada saat itu mengatakan, insiden itu berawal saat truk melintasi jalan yang bergelombang dan tiba-tiba oleng sebelum akhirnya terguling.

“Mobil melaju dari arah Serang ke Rangkasbitug setelah melewati jembatan dan tepat di jalan yang bergelombang truk oleng dan terguling ke bahu kiri jalan,” kata Agus kepada BantenNews.co.id Jumat ( 14/6/2019).

Agus menduga beratnya muatan mautan turut memicu insiden hingga menyebabkan as roda belakang truk patah. “As roda belakang patah bahkan bannya pun sampai mental dan area persawahan” tuturnya.

Sementara Hendrawan (50) sopir truk membenarkan pemicu kecelakaan tunggal tersebut. “As rodanya patah pas lewat jalan ini,“ ungkapnya.

Insiden itu saat ini sedang ditangani Satlantas Polres Lebak, untuk sementara di lokasi kejadian polisi memasang garis polisi. (Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini