Beranda Uncategorized KPU Serang Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara

KPU Serang Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara

Ilustrasi - foto istimewa google.com

SERANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan suara Pemilu 2019. Rapat akan digelar selama tiga hari untuk merekapitulasi total dari 29 kecamatan.

Ketua KPU Kabupaten Serang, Abidin Nasyar mengatakan rapat pleno rekapitulasi hasil Pemilu 2019 di Kabupaten Serang ini mulai digelar hari ini Rabu 1 Mei hingga 3 Mei 2019 di hotel Flamengo, Kota Serang dihadiri oleh perwakilan saksi dari seluruh partai, Bawaslu, BPK, dan Muspida Kabupaten Serang.

“Kita akan bacakan hasil semua jenis pemilihan dari 29 kecamatan secara bergantian perkecamatan,” kata Abidin.

Total ada sebanyak 4.617 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan jumlah pemilih sebanyak 1.180.789 di Kabupaten Serang.

Abidin berharap rapat pleno terbuka rekapitulasi ini dapat berjalan lancar dan aman. Kemudian tidak ada kegaduhan yang ditimbulkan oleh peserta terutama dari partai politik yang tidak merasa puas dengan hasil pemungutan suara.

“Harapan saya kita pleno berjalan aman lancar karena di semua tingkatan sudah selesai mudah-mudahan tidak terjadi kerusuhan karena keberatan itu semua hampir nihil DA1 pada tandatangan, kalau di sini (ricuh) ada terjadi berarti mereka tidak konsisten,” katanya.

Untuk diketahui, KPU Kabupaten Serang menjadi daerah kedua yang menggelar rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara. Sebelumnya pada Selasa 30 April lalu KPU Kabupaten Tangerang telah lebih dulu menggelar rapat pleno rekapitulasi perolehan suara. Hingga siang hari ini KPU Tangerang baru menyelesaikan rekapitulasi 6 Kecamatan dari 29 Kecamatan.

“Kita baru 6 Kecamatan yang sudah selesai dari 29 Kecamatan, batasnya sampai tanggal 7 Mei,” kata Ketua KPU Kabupaten Tangerang, Ali Zainal Abidin di Tangerang saat dikonfirmasi. (You/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini