Beranda Pemerintahan Kota Cilegon Raih Juara III Stand Favorit PPUN Expo 2023 di Bali

Kota Cilegon Raih Juara III Stand Favorit PPUN Expo 2023 di Bali

DPMPTSP Kota Cilegon meraih juara III stand favorit Pameran Produk Unggulan Perdagangan, Pariwisata dan Investasi (PPUN) Expo 2023, di Level Mall 21, Denpasar, Bali.

CILEGON – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Cilegon meraih juara III stand favorit Pameran Produk Unggulan Perdagangan, Pariwisata dan Investasi (PPUN) Expo 2023, di Level Mall 21, Denpasar, Bali.

Kepala DPMPTSP Kota Cilegon, Hayati Nufus mengatakan bahwa pihaknya mengutus Tim Bidang Penanaman Modal, Promosi dan Investasi DPMPTSP Kota Cilegon untuk mengikuti pameran tersebut selama beberapa hari.

“Dalam pameran tersebut kita tunjukkan kemudahan berinvestasi di Cilegon. Lalu inovasi-inovasi yang sudah dilakukan Pak Wali Kota Helldy Agustian. Kita tunjukkan langsung melalui dialog, liflet, brosur, buku, dan lainnya sehingga kita menjadi juara dan banyak yang mencontoh ke Kota Cilegon,” kata Nufus, Selasa (5/12/2023).

Saat ini, kata Nufus, Kota Cilegon masih menjadi salah satu tujuan favorit investasi di Banten. Hingga November 2023 tercatat sudah mencapai Rp28,153 triliun yang terdiri dari Penanaman Modal Asing (PMA) Rp26,886 triliun dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) Rp1,2 triliun.

“Seiring dengan pertumbuhan investasi, ternyata banyak produk unggulan juga tumbuh baik itu UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah). Kami juga terus mendorong supaya industri yang ada juga menjalin hubungan baik dengan masyarakat sehingga masyarakat Kota Cilegon bisa lebih sejahtera,” katanya.

Sementara itu, Analis Kebijakan Ahli Muda DPMPTSP Kota Cilegon, Safiudin, menambahkan, dalam pameran tersebut pihaknya diundang oleh salah satu Event Organizer (EO) untuk mengikuti pameran produk unggulan tingkat nasional di Bali. Dalam pameran tersebut pihaknya banyak memberikan informasi dan layanan mengenai kemudahan berinvestasi.

“Harapannya tentu saja akan semakin banyak investor datang ke Cilegon sehingga pertumbuhan ekonomi di Cilegon terus melanju. Biasanya dalam beberapa pameran kami menggandeng UMKM, tapi karena lokasinya cukup jauh, jadi kita batasi. Kita berharap ke depan kalau ada pameran bisa melibatkan UMKM dan juga perusahaan-perusahaan,” ungkapnya. (ADV)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini