Beranda Peristiwa Kapal Ferry Dorothy Dikabarkan Kandas di Sekitar Pulau Merak Besar

Kapal Ferry Dorothy Dikabarkan Kandas di Sekitar Pulau Merak Besar

KMP Dorothy - foto istimewa youtube

CILEGON – KMP Dorothy dikabarkan kandas di sekitar perairan Pulau Merak besar pada Rabu (24/2/2021) malam. Kapal berpenumpang sebanyak 34 dan 25 kendaraan itu kandas saat hendak menuju Pelabuhan Merak.

Menurut informasi yang dihimpun wartawan peristiwa kandasnya KMP Dhoroty terjadi sekitar pukul 19.58 WIB.

Adapun data kendaraan yang berada di dalam kapal yakni Golongan II : 4 unit, Golongan IVa : 5 unit, Golongan V b : 4 unit, Golongan VIb : 6 unit, Golongan VII : 4 unit, Golongan VIII : 2 unit, Total kendaraan sebanyak 25 Unit.

Sementara total penumpang sebanyak 34 orang. Belum diketahui kondisi penumpang saat ini. Namun dikabarkan saat ini kapal dan penumpang tengah dilakukan evakuasi oleh petugas.

Belum diketahui penyebab kandasnya kapal ferry tersebut. Saat ini wartawan masih mencoba mengkonfirmasi pihak terkait.

Pihak Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah VIII Banten dan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Banten belum bisa dikonfirmasi.

Beberapa kali pejabat setempat dihubungi tidak menjawab panggilan awak media.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ