Beranda Peristiwa Kantor BPBD Kabupaten Serang Tergenang Banjir

Kantor BPBD Kabupaten Serang Tergenang Banjir

Salah satu ruang di BPBD Kabupaten Serang yang terendam banjir. (Istimewa)

SERANG – Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang di Kecamatan Serang, Kota Serang, terendam banjir setinggi betis orang dewasa. Banjir itu disebabkan buruknya dranase dan tingginya inteditas hujan mengguyur wilayah tersebut sejak Senin (12/1/2026) pagi

Kepala Subbagian Umum BPBD Kabupaten Serang, Wartini mengatakan banjir merendam tiga bangunan, yakni gedung bidang kesiapsiagaan, gedung pemadam kebakaran, serta musala.

Saat ini, genangan air masih terlihat di area parkir kantor BPBD. Adapun air di dalam ruangan berangsur surut.

“Airnya sebetulnya tumpahan dari kali karena posisi gedung kami lebih rendah jadi air tumpah semua,” kata Wartini.

Ia memastikan, peralatan dan dokumen penting BPBD tidak terdampak banjir. Menurut dia, banjir diduga dipicu oleh saluran drainase yang sempit sehingga tidak mampu menampung derasnya aliran air.

“Sebelumnya juga sudah tapi airnya tidak deras kaya sekarang ini lebih parah. Kalau kemarin tidak sampai masuk ruangan,” katanya.

Untuk mencegah kejadian serupa, BPBD Kabupaten Serang akan berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Serang guna melakukan pelebaran drainase di sekitar kantor.

“Kami sudah berkooridnasi dengan Pa Kadis PU agar dibuatkan drainase agar air tidak tertampung di gedung kami,” ucapnya.

Penulis : Audindra Kusuma
Editor : Tb Moch. Ibnu Rushd