Beranda Hukum Jabatan Kasatlantas dan Kapolsek Cikeusal Diganti

Jabatan Kasatlantas dan Kapolsek Cikeusal Diganti

Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan saat serah terima jabatan Kapolsek Cikeusal dan Kasatlantas. (Foto : ist)

SERANG – Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan memimpin acara serahterima jabatan Kepala Satuan Lalulintas (Kasatlantas) serta Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cikeusal. Acara sertijab yang digelar di Aula Mapolres Serang, Selasa (12/11/2018), juga dihadiri Wakapolres Kompol Agung Cahyono, Pejabat Utama, para Kapolsek serta Pengurus Bhayangkari.

Berdasar surat telegram (TR) Kapolda Banten nomor : ST/772/X/KEP/2018, tertanggal 29 Oktober 2018 pejabat yang melakukan sertijab diantaranya, Kasatlantas AKP Rahmat Sampurno digantikan AKP Dodin Awaludin menjabat Kanit Regident Satlantas Polresta Tangerang.

AKP Rahmat Purnomo selanjutnya menjabat Kapolsek Anyer menggantikan AKP Tohirudin yang dimutasikan sebagai Kanit 1 Sitindak Ditpolair Polda Banten dan Kapolsek Cikeusal AKP NP Winoto digantikan AKP Mulyanto.

Dalam sambutan, Kapolres meminta kepada seluruh pejabat baru untuk segera menyesuaikan diri di tempat tugasnya masing-masing. Kapolres juga mengingatkan para pejabat baru untuk meningkatkan kekompakan dan sinergitas dengan instansi samping. Meningkatkan kerja sama dan koordinasi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.

“Tingkatkan kekompakan dan sinergitas dengan instansi samping. Meningkatkan kerja sama dan kordinasi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. Tugas Polri ke depan akan semakin berat, oleh karenanya jaga kesehatan masing-masing,” tandasnya.

Kepada pejabat lama, Kapolres juga menyampaikan ucapan terima kasih atas atas sumbangsih dan kerjasama selama bertugas di Polres Serang. Kapolres berharap di tempat yang baru bisa lebih meningkatkan kinerja.

“Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada Ibu Rahmat dan Ibu Winoto yang telah dengan setia ikut mendampingi suami,” ucap Kapolres. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini