Beranda Kesehatan Ini Alasannya Wanita Berenang Bareng Pria Tak Bisa Bikin Hamil

Ini Alasannya Wanita Berenang Bareng Pria Tak Bisa Bikin Hamil

Ilustrasi - foto istimewa tribunnews.com

Belakangan ini Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), Sitti Hikmawatty, membuat heboh ketika menyebut wanita bisa hamil bila berenang bersama pria.

Sitti menjelaskan hal ini terjadi karena sperma yang kuat dapat berenang di air kemudian masuk ke organ intim wanita membuahi sel telur.

Pengamat kesehatan seksual sekaligus ahli kandungan dr Boyke Dian Nugraha, SpOG, mengomentari pernyataan tersebut. Menurut dr Boyke kehamilan tidak mungkin terjadi hanya karena berenang bersama dengan lawan jenis.

“Pertama ketika sperma itu keluar dia akan menyentuh air langsung mati dalam beberapa detik. Apalagi air yang mengandung kaporit, pasti masti. Sperma tidak bisa hidup di luar tempatnya kecuali di dalam vagina,” kata dr Boyke dikutip dari detik.com.

“Sekuat apapun sperma itu. Mau dari Afrika, dari orang bule, mau orang Arab, enggak ada sperma yang kuat,” lanjutnya.

dr Boyke lebih jauh menjelaskan kemampuan sperma membuahi sel telur hanya dipengaruhi oleh faktor seperti jumlah, bentuk, dan kelincahannya.

Ketakutan terhadap anggapan berenang bersama lawan jenis bisa membuat hamil bisa jadi tanda bahwa Indonesia masih minim pendidikan kesehatan reproduksi.

“Kenapa masyarakat sampai seperti ini? Akhirnya mereka takut memberikan putrinya ke kolam renang karena mereka tidak mendapatkan pendidikan seks yang cukup,” pungkas dr Boyke.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini