Beranda Peristiwa Hujan Deras Guyur Cilegon, Lingkungan Kalang Anyar Cibeber Terendam Banjir

Hujan Deras Guyur Cilegon, Lingkungan Kalang Anyar Cibeber Terendam Banjir

Banjir di Cilegon. (IST)

CILEGON – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Cilegon pada Kamis (16/5/2024) malam sekira pukul 20.00 WIB mengakibatkan Lingkungan Kalang Anyar, Kelurahan Kedaleman, Kecamatan Cibeber terendam banjir.

Berdasarkan rilis yang diterima oleh BantenNews.co.id dari Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cilegon, Fathurrohman banjir yang merendam lingkungan tersebut terjadi sekira pukul 20.30 WIB.

“Penyebab hujan dengan intensitas tinggi dan drainase yang kecil menyebabkan bencana banjir,” tulisnya dalam keterangan tersebut, Jumat (17/5/2024).

Banjir yang merendam 1 Rukun Tetangga (RT) dengan ketinggian 70 centimeter di lingkungan tersebut juga mengakibatkan kerugian sejumlah materil milik warga setempat.

“Kerugian masih dalam proses perhitungan dan yang terdampak RT 01/RW 01 sebanyak 60 Kepala Keluarga (KK). Korban jiwa nihil,” sebutnya.

Bencana banjir itu baru mulai surut pada Jumat (17/5/2024) sekira pukul 03.30 WIB dan kondisi aman serta terkendali.

“Upaya penanganan yaitu asesment ke lokasi, melakukan pendataan, normalisasi jalur air, dan melakukan evakuasi satwa liar,” tutupnya.

Sementara itu, berdasarkan informasi yang dihimpun bencana banjir tidak hanya terjadi di Lingkungan Kalang Anyar saja, melainkan juga terjadi di lingkungan lainnya di Kota Cilegon.

Namun, Kepala BPBD Kota Cilegon Suhendi saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp hingga berita ini diturunkan tidak dapat dihubungi.

(STT/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News