Beranda Uncategorized Guru Ngaji Curhat Honor di Reses Ketua DPRD Cilegon

Guru Ngaji Curhat Honor di Reses Ketua DPRD Cilegon

Warga saat melayangkan pertanyaan dalam reses Fakih Usman. (Foto : Gilang)

CILEGON – Ketua DPRD Kota Cilegon, Fakih Usman Umar menggelar reses di sebuah rumah makan di bilangan Pondok Cilegon Indah, Sabtu (25/8/2018).

Dalam kesempatan reses kali itu, politisi partai Golkar Cilegon ini dihujani dengan pertanyaan menyangkut taraf kesejahteraan elemen masyarakat dari Kecamatan Cilegon dan Cibeber.

“Selama ini honor yang diperoleh guru ngaji itu sangat kecil, cuma Rp150 ribu sebulan. Sementara kita semua tahu, menjadi guru ngaji itu bukan pekerjaan yang mudah. Kami memohom agar persoalan ini menjadi perhatian dari Ketua Dewan agar dapat diperjuangkan,” ungkap Joharman, salah seorang perwakilan warga.

Penyesuaian honor juga diminta untuk kalangan Ketua RT yang tergabung dalam Foker-C hingga honor guru madrasah.

Menyikapi persoalan yang diutarakan perwakilan warga itu, Fakih Usman mengaku siap akan memperjuangkannya pada anggaran reguler APBD 2019 mendatang. Kendati dalam rangka serapan aspirasi dari konstituennya saat itu dirinya ingin persoalan banjir di Kota Cilegon beberapa waktu lalu menjadi pokok pembahasan.

“Kalau saya paksakan membantu dari anggaran perubahan tahun ini kan tidak mungkin, karena tahun ini kan APBD kita defisit. Makanya saya meminta nanti agar perwakilan kelompok masyarakat itu datang ke kantor dewan, agar kita mengetahui betul dimana persoalannya. Lagi pula persoalan ini sudah menjadi pembahasan saya dengan Plt (Walikota),” katanya.

Fakih Usman diketahui merupakan wakil rakyat yang terpilih dari daerah pemilihan (dapil) II Citangkil – Ciwandan pada pemilu legislatif 2014 silam. Namun dalam resesnya kali itu, tidak tanggung-tanggung dirinya turut mengundang langsung perwakilan dan tokoh masyarakat dari empat dapil di Kota Cilegon yang dibagi dalam dua hari.

“Ini kan dalam kapasitas saya sebagai Ketua DPRD, bukan politisi dan untuk kepentingan politik,” terang calon anggota DPR RI di pemilu legislatif 2019 ini. (dev/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ