Beranda Peristiwa Gunakan Pecahan Botol, Segerombol Pemuda di Ciputat Keroyok Putra

Gunakan Pecahan Botol, Segerombol Pemuda di Ciputat Keroyok Putra

Ilustrasi - foto istimewa JawaPos.com

TANGSEL – Segerombol pemuda yang masih belum diketahui asalnya tiba-tiba mengeroyok Putra Muhammad Sidqi, pria asal Kampung Sawah, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Gerombolan tersebut menghabisi Putra menggunakan pecahan botol minuman. Akibatnya Putra mengalami luka serius di bagian tangannya.

Saat dikonfirmasi, Kasatreskrim Polres Tangsel AKP Angga Surya Saputra mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada malam Minggu (27/9/2020).

“Itu bukan gang motor yah seperti yang viral di media sosial. Udah kita amankan. Itu bukan geng motor, itu anak-anak ngumpul biasa,” terang Angga saat dikonfirmasi lewat telpon, Selasa (29/9/2020).

Sementara untuk motif para pelaku, lanjut Angga, pihaknya masih dalam proses penyelidikan, sehingga sementara belum bisa memberikan keterangan lebih detail.

“Penyidikannya ini masih proses bro, nanti kita share ya rilisnya. Kondisi korban saat ini luka-luka karena terkena sabetan botol pecah tersebut,” ujar Angga.

“Kita amankan 8 orang, 5 saksi dan 3 diduga pelaku. Kita amankan barang bukti berupa botol yang digunakan untuk melukai korban,” tandasnya.

(Ihy/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ