Beranda Uncategorized Golkar Bentuk Bappilu 2019, Banten Masuk Korwil Pemenangan

Golkar Bentuk Bappilu 2019, Banten Masuk Korwil Pemenangan

Ilustrasi - foto istimewa google.com

SERANG – Partai Golkar membentuk Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) pusat untuk menghadapi Pemilu 2019. Bappilu dipimpin Ketum Golkar, Airlangga Hartarto.

“Karena itu, saya minta kepada saudara-saudara semua yang menjadi pengurus Bappilu di tingkat pusat dan daerah untuk menjalankan tugas dan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” ujar Airlangga dalam keterangan tertulisnya yang dilansir detik.com, Minggu (14/10/2018).

Pada Pemilu 2019, Golkar menargetkan meraih 110 kursi di DPR RI. Setidaknya, Golkar harus meraih 18 persen suara nasional dalam Pemilihan Legislatif 2019.

“Karena di tangan kita, salah satunya, menuju kemenangan Partai Golkar harus diperoleh pada Pemilu tahun 2019,” tutur Airlangga.

Bappilu Golkar memberikan penekanan koordinasi pemenangan wilayah yang terdiri dari 9 koordinator wilayah (korwil), yakni:

1. Korwil Sumatera Bagian Utara
2. Korwil Sumatera Bagian Selatan
3. Korwil Banten, DKI, Jawa Barat
4. Korwil Jawa Tengah, DIY
5. Korwil Jawa Timur
6. Korwil Bali, NTB, NTT, Maluku dan Maluku Utara
7. Korwil Papua dan Papua Barat
8. Korwil Sulawesi
9. Korwil Kalimantan

Sebelumnya pada Pemilu 2014, Golkar memperoleh 14,75 persen suara nasional dan menempati posisi ke-2 di bawah PDIP. Golkar melenggang ke Senayan dengan 91 kursi. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News