Beranda Peristiwa Gempa Bumi Guncang Pandeglang, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Bumi Guncang Pandeglang, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa Pandeglang - foto istimewa BMKG

PANDEGLANG – Peristiwa gempa bumi terjadi di Kabupaten Pandeglang, Minggu (26/1/2020) malam. Kekuatan gempa mencapai 3.6 Magnitudo.

Dalam peristiwa ini tak berpotensi Tsunami. Sehingga warga diimbau tetap tenang.

Hal itu diketahui melalui Instagram BMKG Wilayah II melalui @bmkgwilayah2.

Peristiwa gempa ini terjadi pada 154 kilometer Barat Daya Kabupaten Pandeglang dengan kedalaman 25 kilometer.

“Info Gempa Mag:3.6, 26-Jan-20 18:56:30 WIB, Lok:6.96 LS, 104.88 BT (154 km BaratDaya PANDEGLANG-BANTEN), Kedalaman:25 km ::BMKG,” tulis BMKG.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini