Beranda Peristiwa Gaji 3 Bulan Tak Dibayar, Ratusan Karyawan PT Dinamika Panasia di Lebak...

Gaji 3 Bulan Tak Dibayar, Ratusan Karyawan PT Dinamika Panasia di Lebak Mogok Kerja

Ratusan karyawan PT Dinamika Panasia melakukan aksi mogok kerja - (Andi/BantenNews.co.id)

LEBAK – Ratusan karyawan PT Dinamika Panasia (Kawasan Industri PT. Seijin) yang beralamat di Kampung Binong, Desa Citeras, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak-Banten, melakukan aksi mogok kerja. Aksi ini imbas dari gaji karyawan yang belum dibayar selama 3 bulan lamanya, Kamis (28/10/2021).

Salah seorang Karyawan PT. Dinamika Panasia, Rizal mengatakan bahwa aksi mogok ini untuk menyampaikan aspirasi kepada pimpinan perusahaan yang tidak bertanggung jawab.

“Kami sudah geram hampir 3 bulan gak digaji. Bayangin yang punya isteri dan yang sudah rumah tangga, gimana gak geramnya. Sudah dijanjikan bulan depan, sampe akhirnya diundur lagi,” katanya.

Karyawan yang melakukan aksi mogok berkumpul di depan gerbang pintu masuk pabrik menuntut kepada pihak perusahaan guna mempercepat proses gaji karyawan.

“Jadi kalo diem aja, gimana nasib kami. Makanya dari kami kompak semuanya untuk melakukan mogok kerja,” kata Rizal.

Rizal menambahkan langkah ini dilakukan biar perusahaan tidak semena-mena menyepelekan karyawan.

Dirinya juga berharap pihak perusahaan untuk segera membayar tunggakan gaji karyawan selama tiga bulan.

“Karyawan hanya minta gaji kami dibayar semuanya, full tiga bulan. Jadi supaya kami juga kerjanya lancar,” tutupnya.

Terkait hal ini belum ada tanggapan dari pihak perusahaan. Wartawan masih berusaha mengkonfirmasi.

(Mg-And/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News