Beranda Kampus Fatah Sulaiman Kembali Terpilih Sebagai Rektor Untirta 2023-2027

Fatah Sulaiman Kembali Terpilih Sebagai Rektor Untirta 2023-2027

Panitia Pemilihan Rektor Untirta memberikan keterangan pers hasil Pilrek Untirat periode 2023-2027.

SERANG – Pemilihan rektor Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) periode 2023-2027 akhirnya telah selesai. Prof Fatah Sulaiman dipastikan kembali menjabat sebagai rektor Untirta untuk periode kedua.

Pemilihan dilaksanakan secara tertutup di ruang multimedia gedung Rektorat Kamis, (10/8/2023).

Fattah terpilih setelah mendapatkan 40 suara yang terdiri dari total 65 suara yang meliputi 23 suara dari kementerian dan 42 suara dari senat Untirta. Adapun untuk perolehan suara calon rektor lainnya yaitu Prof Aceng Hasani 13 suara dan Prof Ahmad Sihabudin 12 suara.

“Ditargetkan tanggal 26 itu kita sudah pelantikan, ada rektor baru di untirta. Pelantikan kemungkinan besar di Jakarta karena wewenang besar ada di kementerian,” kata ketua Senat Untirta H.E.R Taufik kepada awak media.

Ketua Panitia pemilihan rektor Untirta Suwaib Amirudin menuturkan jika rektor yang terpilih haruslah didukung bersama-sama agar Untirta dapat semakin maju

“Rektor yang terpilih pada hari ini merupakan rektor untirta dan tentu kita harus mendorong bersama sama agar supaya dalam hal membangun budaya kerja harus bergotong royong harus bersama sama dan tentunya harus mengusung satu konsep bahwa untirta ini harus maju bersama sama,” kata Suwaib.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim awalnya dijadwalkan hadir, namun digantikan oleh Direktur Kelembagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi Lukman.

“Kami atas nama Kementerian berharap dinamika ini sudah kita lalui yang ada saat ini adalah kita semua bersatu lagi demi Untirta menjadi Jawara menjadi Untirta perguruan tinggi yang memang dibanggakan di provinsi banten,” kata Lukman kepada awak media.

Menurut Lukman, dalam prosesnya penyelenggaraanya pemilihan rektor baru Untirta dipastikan tidak ada campur tangan dari pihak pihak tertentu.

“Di pemilihan rektor ini tidak ada sesuatu apapun sehingga setelah selesai pemilihan ini yang ada semua menjadi satu,” ujar Lukman. (Mg-Audindra)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News