Beranda Kesehatan Empat Pejabat di Banten Gagal Divaksin

Empat Pejabat di Banten Gagal Divaksin

Ati Pramudji Hastuti memberi keterangan pers. (Rendy/bantennnews.co.id)

TANGERANG – Juru Bicara Satgas Covid-19 Provinsi Banten dr Ati Pramuji Hastuti mengatakan, dari 15 pimpinan Forkominda yang hadir,  empat pejabat di antaranya gagal divaksinasi.

Mereka adalah Walikota Serang Syafrudin, Asda III Cilegon Dana Sujaksani, Danrem 064/MY Brigjen Gemuruh Winardjatmiko dan Kapolda Banten Irjen Rudy Heriyanto.

Ati Pramuji mengatakan empat pejabat itu ditunda divaksin lantaran pada saat dilakukan cek kesehatan mengalami hipertensi atau tekanan darah tinggi.

“Semua rata-rata tensinya tinggi ya. Mungkin kelelahan. Jadi biasanya kalau kondisinya cape lelah, tensinya tinggi,” ujar Ati kepada wartawan di Gedung Pendopo Bupati Tangerang, Kamis (14/1/2021)

Dirinya mengakui keempatnya sempat dilakukan istirahat sebelum pengecekan kesehatan kedua kali nya. “Tapi ketika diisitarahatkan dan dicek kesehatan, tensinya masih juga tinggi. Maka kita tunda,” pungkas Ati.

Namun demikian, keempat orang tersebut dapat dilakukan vaksinasi susulan paling lambat tiga hari kedepan di wilayah daerah masing-masing.

“Saya sudah perintahkan kepala dinas kabupaten/kota,” bebernya.

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini