Beranda Peristiwa Dua Petugas Damkar Kabupaten Serang Terluka Saat Padamkan Kebakaran di Gedung BCA...

Dua Petugas Damkar Kabupaten Serang Terluka Saat Padamkan Kebakaran di Gedung BCA Pasar Lama

Dua personil Damkar Kabupaten Serang yang mengalami luka-luka saat menangani kebakaran di Gedung Bank Central Asia (BCA) KCP Pasar Lama, Pertokoan Serang Plaza, Kota Serang, Banten pada Jumat (23/12/2022). Foto: Damkar BPBD Kabupaten Serang

SERANG – Dua personil Damkar Kabupaten Serang mengalami luka-luka saat menangani kebakaran yang terjadi di Gedung Bank Central Asia (BCA) KCP Pasar Lama, Pertokoan Serang Plaza, Kota Serang, Banten pada Jumat (23/12/2022). Keduanya yakni Mahfud dan Zainudin alias Jay.

Kedua korban mengalami luka sobek di tangan akibat pecahan kaca ketika menangani kebakaran tersebut. Saat ini keduanya telah mendapatkan perawatan di RS dr. Dradjat Prawiranegara Serang.

Jay yang merupakan anggota Makodam Kabupaten Serang menderita luka di tangan kirinya yang cukup serius. Namun, kini sudah dalam penanganan.

“Untuk Jay sudah dilakukan penanganan oleh rumah sakit. Tinggal menunggu hasil laboratorium dan rontgen, soalnya lukanya lumayan dalam,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi dan Rekontruksi pada BPBD Kabupaten Serang, Siti Komariah ketika dikonfirmasi BantenNews.co.id, Jumat (23/12/2022).

Sedangkan Mahfud, petugas Posdam Tanara yang sedang ditugaskan di Makodam sudah mendapat jahitan di tangan kanannya.

“Atas nama Mahmud, kondisi susah selesai penangan oleh rumah sakit RSUD. Tinggal nunggu 2 atau 3 hari untuk nunggu luka kering dan konsultasi ke klinik untuk jahitan dilepas,” katanya.

Sementara itu, Kapolsek Serang AKP Tedy mengatakan kebakaran yang terjadi di ruang arsip BCA sekira pukul 06.20 WIB diakibatkan adanya korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Penyebab sementara api diduga dari korsleting listrik,” kata Tedy Jumat (23/12/2022).

Api berhasil dipadamkan oleh tim Damkar Kabupaten Serang dan Kota Serang pada pukul 09.05 WIB dengan menerjunkan 4 mobil pemadam kebakaran

Selanjutnya terkait operasional layanan di BCA KCP Pasar Lama sementara ini dialihkan ke BCA KCU Serang yang berada di Jalan Pangeran Diponegoro No. 14.

“Saat ini api sudah berhasil dipadamkan dan sedang dalam proses pendinginan. Untuk sementara, operasional layanan dialihkan ke BCA KCU Serang di jalan Pangeran Diponegoro No. 14 Serang,” ujar Executive Vice President Corporate Communication & Social Responsibility BCA Hera F Haryn dalam keterangannya. (Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini