KAB. SERANG – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (DPKD) Kabupaten Serang berambisi menjadikan gedung perpustakaan baru sebagai rumah literasi inklusif yang dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat.
Pembangunan fisik gedung perpustakaan dua lantai yang berlokasi di Desa Sindangsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, kini telah rampung. Gedung tersebut berdiri di atas lahan seluas 1.866 meter persegi dan saat ini memasuki tahap penyusunan konsep manajemen operasional sebelum resmi dioperasikan.
Kepala DPKD Kabupaten Serang, Rahmat Fitriyadi, mengatakan bahwa seluruh tahapan pembangunan fisik telah selesai. Saat ini, pihaknya tengah mematangkan strategi operasional agar gedung perpustakaan dapat berfungsi secara optimal bagi masyarakat.
“Saat ini kami sedang menyusun strategi operasional agar gedung ini benar-benar berfungsi optimal bagi publik,” kata Rahmat, Selasa (6/1/2025).
Rahmat menegaskan, gedung perpustakaan baru tersebut dirancang sebagai rumah literasi inklusif dengan mengedepankan konsep hospitality, sehingga dapat dimanfaatkan oleh berbagai kalangan.
“Konsepnya adalah literasi inklusif dan hospitality. Gedung perpustakaan ini harus menjadi rumah bersama, tidak hanya fokus pada literasi, tetapi juga dapat dimanfaatkan oleh seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.
Ia menjelaskan, literasi yang dimaksud tidak sebatas kemampuan membaca dan menulis, melainkan sebagai instrumen untuk menyentuh berbagai aspek kehidupan, mulai dari pendidikan, kesehatan, pengembangan ekonomi kreatif, hingga pelestarian budaya.
Menurut Rahmat, literasi merupakan pintu masuk utama dalam mendorong transformasi peradaban. Peningkatan pengetahuan masyarakat diyakini dapat mengubah pola pikir ke arah yang lebih positif.
Ke depan, gedung perpustakaan tersebut tidak hanya menjadi milik birokrasi, tetapi juga akan difungsikan sebagai ruang kolaborasi bagi komunitas media, praktisi pendidikan, tenaga kesehatan, hingga pegiat seni dan budaya.
“Semua elemen harus merasa memiliki gedung ini. Kami ingin menciptakan ekosistem di mana setiap pengunjung merasa diterima dan dilayani dengan baik,” pungkas Rahmat.
Penulis: Tb Moch. Ibnu Rushd
Editor: Gilang Fattah
