Beranda Advertorial DLH Kabupaten Serang Fokus Pelestarian Lingkungan

DLH Kabupaten Serang Fokus Pelestarian Lingkungan

DLH Kabupaten Serang Fokus Pelestarian Lingkungan

SERANG – Program konservasi menjadi salah satu hal prioritas yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Serang. Hingga akhir tahun ini, telah dilakukan berbagai konservasi lingkungan berupa penanaman serta pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA).

Kegiatan konservasi dilakukan mulai dari penanaman mangrove untuk menjaga ekosistem perairan laut seperti di Desa Lontar, Kecamatan Tirtayasa, kemudian penanaman pohon di Kecamatan Gunungsari, Waringinkurung, Mancak, Baros, Tirtayasa, Anyer, Cinangka dan yang terbaru di Kecamatan Padarincang dalam rangka memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia pada 28 November lalu.

Prosesi penanaman pohon produktif dan pohon endemik tersebut berkolaborasi dengan Yayasan Kehati Cikalumpang. Ada 100 relawan yang merupakan karyawan dari PT Chandra Asri Petrochemical Tbk untuk menanam pohon di Taman Kehati Kampung 165, Desa Kadubeureum, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang.

Sekretaris DLH Kabupaten Serang Lutfi Kelana mengapresiasi pihak industri yang telah ikut melakukan kegiatan konservasi berupa penanaman pohon di Kabupaten Serang.

“Saya mewakili Bupati dan Pemerintah Kabupaten Serang mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya karena Chandra Asri sudah berkali-kali membantu masyarakat khususnya Pemkab Serang dalam rangka pelestarian lingkungan dengan kegiatan penanaman pohon,” katanya.

Lutfi menambahkan dengan menjaga dan melestarikan alam dapat memberikan manfaat untuk kehidupan. “Ini sangat bagus dalam rangka mitigasi bencana akibat rusaknya pohon dalam hutan,” ujarnya.

Dalam peringatan tersebut, jenis tanaman yang ditanam berupa tanaman produktif yang dibutuhkan oleh masyarakat. Tak hanya untuk kebutuhan pangan, penanaman pohon juga bertujuan untuk menjaga kualitas udara dan menambah pasokan oksigen di wilayah sekitar.

Pada perayaan Hari Menanam Pohon, Chandra Asri menanam 450 bibit pohon yaitu 200 bibit ditanam di Taman Kehati Kampung 165 dan 250 bibit pohon lainnya didistribusikan ke Taman Kehati Asri binaan perusahaan. Sebelumnya, perusahaan petrokimia tersebut juga berkontribusi menanam 2.000 pohon sejak 2019 di Taman Kehati Barokah, Desa Kadubeureum, Kabupaten Serang.

Konservasi alam tidak hanya memiliki tujuan untuk membantu kelangsungan hidup manusia namun juga dapat menjaga sumber air, meningkatkan keragaman konservasi, serta melestarikan flora dan fauna.

(ADV)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini