Beranda Peristiwa Diterpa Angin Kencang, 4 Rumah Rusak dan Satu Pohon Tumbang di Cinangka

Diterpa Angin Kencang, 4 Rumah Rusak dan Satu Pohon Tumbang di Cinangka

Situasi Pasca Diterpa Angin Kencang di Kampung Pasauran RT 01 RW 01 Desa Umbul Tanjung, Kecamatan Cinangka pada Rabu (9/2/2022). Foto: BPBD Kabupaten Serang

KAB. SERANG – Sejumlah rumah di Kampung Pasauran RT 01 RW 01 Desa Umbul Tanjung, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang mengalami kerusakan usai diterpa angin kencang pada Rabu (9/2/2022).

Angin kencang yang disertai hujan lebat itu terjadi sejak pukul 13.00 WIB. Lalu sekitar pukul 15.00 WIB, intensitas angin meningkat dan mengakibatkan sebuah pohon tumbang hingga menimpa tiang listrik

“Ada sekitar 4 rumah warga yang rusak akibat kejadian tersebut. Kerusakan yaitu genteng-genteng yang berada di atap rumah berjatuhan dan sebuah pohon tumbang menimpa tiang listrik,” ujar Nana Sukmana selaku Kepala BPBD Kabupaten Serang melalui keterangan yang diterima BantenNews.co.id pada Rabu (9/2/2022).

Kendati demikian, Nana menyebutkan situasi saat ini sudah kembali kondusif dan tidak memakan korban jiwa.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Situasi sudah normal kembali. Masing-masing rumah sudah diperbaiki dan pohon sudah dapat dievakuasi,” kata Nana.

Jika terjadi bencana, warga dapat mengevakuasi diri secara mandiri terlebih dahulu lalu segera menghubungi BPBD Kabupaten Serang di nomor 0254-200135 atau melalui WhatsApp 081212123481.

(Nin/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disiniĀ