Beranda Peristiwa Dikenal Sosok Peduli Lingkungan, Ini Mimpi Almarhum Husni Hasan yang Belum Terwujud

Dikenal Sosok Peduli Lingkungan, Ini Mimpi Almarhum Husni Hasan yang Belum Terwujud

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Banten, M. Husni Hasan

 

SERANG – Sosok almarhum Husni Hasan  terkenang untuk orang-orang yang pernah duduk satu forum dengan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Banten tersebut. Salah satu kesan dari orang yang pernah bersinggungan dengannya, Husni dikenal baik karena memiliki kepedulian yang tinggi untuk pengelolaan Derah Aliran Sungai (DAS) Cidanau.

Kesaksian terhadap kepedulian Husni terhadap pengelolaan dan pelestarian lingkungan itu datang dari Direktur Eksekutif Rekonvasi Bhumi, NP Rahadian atau yang akrap disapa Nana. “Beliau termasuk dari sedikit kepala dinas yang punya visi ke depan ya. Nggak mungkin kalau dia tidak memahami pentingnya pengelolaam terpadu DAS, pentingnya peta lingkungan, dan dia mau mendukung program ini (Forum Komunikasi DAS Cidanau),” kenang Nana terhadap sosok Husni Hasan yang telah berpulang, Sabtu (23/1/2020) lalu.

Di Forum Komunikasi DAS Cidanau sendiri, kata Nana, Husni merupakan Ketua Forum yang paling lama menjabat, yakni dua periode. “Beliau ex Officio karena menjabat Kepala Dinas LHK Provinsi Banten dan selaku Ketua Forum. Di masa beliau forum itu bisa menjadi referensi nasional untuk DAS dan jasa lingkungan. Itu karena kontribusi Pak Husni luar biasa memberikan dukungan di forum tersebut,” kata Nana.

Beberapa kali bertemu langsung dengan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Husni banyak mendapat amanat dari Menteri trekait DAS Cidanau. Evaluasi dari Kementerian LHK RI sendiri terhadap DAS Cidanau mencapai 30 persen paling baik se Banten dibanding DAS Cidurian, Ciujung dan Cibanten. Ketertutupan lahan oleh tanaman juga sangat baik karena dipenuhi tumbuhan dan pepohonan.

“Bahkan saat itu, Ibu Menteri sengaja datang ke kita (Banten) bilang ‘mau belajar’ dan melihat pengelolaan DAS. Dari pembicaraan dengan Bu Menteri itu Pak Husni tampak punya mimpi besar dalam pelestarian dan pengelolaan lingkungan,” ujar Nana.

Diskusi terakhir, Nana dengan Husni Hasan yakni terkait Taman Keanekaragaman Hayati (Kahati). Rekonvasi Bhumi sebagai leading sector akan membanguan taman tersebut di Kadubereum, Kabupaten Serang yang akan dibiayai oleh CHandra Asri di atas lahan milik warga. Di dalamnya akan ada kandang burung seluas 50 meter persegi, tanaman langka dan tanaman khas Banten.

“Itu dibangun di atas tanah milik masyarakat dan pemilik lahannya mendapat kompensasi atau pembayaran jasa lingkungan. Rencananya minggu lalu mau melihat lahannya, tapi karena beliau keburu sakit akhirnya kita tunda dan itu mimpi beliau yang wajib saya wujudkan,” kata Nana. (You/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini