Beranda Peristiwa Dihantam Hujan Deras, Rumah Geribik Warga Miskin di Cikeusal Ambruk

Dihantam Hujan Deras, Rumah Geribik Warga Miskin di Cikeusal Ambruk

Rumah semi permanen milik Nana Suryana (44) warga Kampung Dahu, Desa Bantar Panjang, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang roboh

KAB. SERANG – Rumah semi permanen milik Nana Suryana (44) warga Kampung Dahu, Desa Bantar Panjang, Kecamatan Cikeusal, Kabupaten Serang roboh pada Kamis (6/5/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

Marpindo Desra selaku Pendamping PKH (Program Keluarga Harapan) Kecamatan Cikeusal di Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Serang membenarkan adanya peristiwa robohnya rumah warga miskin yang terjadi akibat hujan deras disertai angin kencang dan merobohkan atap rumah geribik tersebut.

“Betul, karena hujan deras dan angin kencang. Pada saat kejadian pemilik rumah sedang tidak berada di rumahnya,” ujarnya pada BantenNews.co.id, Jumat (7/5/2021).

Setelah mendapat kabar adanya rumah yang ambruk, pihaknya langsung melaporkan kejadian itu ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang untuk dilakukan pengecekan dan validasi data.

Sementara itu, setelah kejadian tersebut pemilik rumah sempat mengungsi ke rumah sanak saudaranya.

“Sebelumnya ia sempat mengungsi, tapi sekarang sudah kembali lagi ke rumahnya,” kata Pindo.

Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa namun kerugian yang dialami pemilik rumah yakni ditaksir sebesar Rp30 juta rupiah.

(Nin/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini