Beranda Peristiwa Dihantam Angin, Awning Alun-alun Cilegon Ambruk

Dihantam Angin, Awning Alun-alun Cilegon Ambruk

Awning tempat para pedagang di Alun-alun Kota Cilegon ambruk - foto istimewa

CILEGON – Awning tempat para pedagang di Alun-alun Kota Cilegon, ambruk setelah dihantam angin kencang dan hujan deras, Minggu (29/12/2019). Padahal awning yang cukup megah tersebut masih dalam proses pembangunan.

Beruntung tak ada korban luka maupun jiwa dalam peristiwa tersebut. Saat ini petugas melakukan perbaikan atas ambruknya awning di sarana publik Kota Cilegon tersebut.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cilegon, Aziz Setia Ade Petera mengatakan saat ini kerusakan awning Alun-alun itu sudah dikoordinasikan dengan pihak ketiga supaya segera diperbaiki.

“Iya semalam kena hujan. Sudah dikoordinasikan dengan pihak ketiga akan diperbaiki lagi,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Aziz mengatakan bahwa awning yang ambruk tersebut masih dalam proses pembangunan. Sehingga masih tanggungjawab pihak pelaksana.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini