Beranda Pemerintahan Dampak Covid-19, Ketua DPRD Minta Pemkab Tangerang Fokus 5 Sektor ini

Dampak Covid-19, Ketua DPRD Minta Pemkab Tangerang Fokus 5 Sektor ini

Ilustrasi tes suhu tubuh - foto Grid.id

KAB TANGERANG – Pimpinan DPRD Kabupaten Tangerang menyoroti dampak pandemi Covid-19 di sektor pendidikan, ekonomi, ketenagakerjaan, pangan dan usaha mikro kecil menengah (UMKM).

Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Kholid Ismail mendorong agar Rencana Kerja (Renja) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang tahun mendatang untuk fokus pemulihan kondisi dampak pandemi Covid-19 tersebut.

“Benar-benar harus ada intervensi program untuk memulihkan kondisi ekonomi hingga mendekati kepada kondisi normal kembali,” kata Kholid kepada BantenNews.co.id, Kamis (16/7/2020)

Pelaku UMKM kata Kholid, banyak yang gulung tikar akibat pandemi Covid-19. Menurut dia, hal tersebut harus dintervensi dengan kebijakan.

Disisi lain, sektor ketenagakerjaan yang maraknya korban Pemutus Hubungan Kerja (PHK) akibat perusahaan yang tidak sedikit gulung tikar.

Ditambah, ketersediaan kebutuhan pangan untuk masyarakat harus tersedia

“Harus ada solusi yang konkret. Ini semua harus menjadi fokus Renja Pemkab Tangerang tahun 2021,” pungkas politisi PDI Perjuangan ini.

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini