Beranda Uncategorized Daftarkan Bacaleg, Berkarya Kabupaten Serang Andalkan Generasi Milenial

Daftarkan Bacaleg, Berkarya Kabupaten Serang Andalkan Generasi Milenial

Pengurus Berkarya Kabupaten Serang mendaftarkan Bacaleg Pemilu 2019. (Fotografer: Wahyu Arya/BantenNews.co.id)

SERANG – DPD Partai Berkarya‎ Kabupaten Serang resmi mendaftarkan para bakal calon legislatif (Bacaleg) yang akan maju di Pemilu 2019. Sebanyak 50 Bacaleg didaftarkan partai besutan anak mantan Presiden Soeharto, Tommy Soeharto, itu ke KPU Kabupaten Serang, Selasa (17/7/2018).

Ketua DPD Partai Berkarya Kabupaten Serang Dedi Haryadi mengatakan, meskipun partainya baru ikut pertama kali dalam kontestasi pemilu, namun ia optimistis partainya akan bisa bersaing dengan partai-partai besar ‎yang lain. Kata Dedi, pihaknya akan mendorong para generasi milineal yang maju di pemilu supaya bisa memanfaatkan raihan suara partai.

“Saya tentu optimis, apalagi bacaleg yang kita usung berasal dari berbagai generasi. Terutama dari generasi milenial ada 40 persen dari Berkarya,” katanya saat ditemui wartawan usai menyerahkan persyaratan pendaftaran bacaleg di KPU Kabupaten Serang.

Partai Berkarya kata Dedi, juga menargetkan raihan suara partainya menembus tiga besar pada Pemilu 2019. Apalagi, baru-baru ini partainya mendapat tambahan amunisi dari tokoh Partai Hanura dan PAN yang masuk ke Berkarya.

‎”Kami punya bacaleg yang potensial, dan ini akan memenuhi suara Partai Berkarya di Kabupaten Serang. Jadi, saya optimis bisa menembus tiga besar. Minimal satu fraksi bisa kita peroleh,” tutur Dedi.

Ia juga memastikan persyaratan partainya sudah lengkap dan telah diterima oleh KPU. Termasuk, keterwakilan perempuan Partai Berkarya telah memenuhi syarat diatas 30 persen.

“Partai Berkarya sudah resmi jadi peserta pemilu. Semua persyaratan juga sudah lengkap. Keterwakilan perempuan di partai kami ada 34 persen,” pungkasnya. (You/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini