Beranda Komunitas Cegah Penularan Covid-19, Ansor Banser Kecamatan Jombang Ajak Warga Gunakan Masker

Cegah Penularan Covid-19, Ansor Banser Kecamatan Jombang Ajak Warga Gunakan Masker

Ansor Banser Kecamatan Jombang, Kota Cilegon

CILEGON – Ansor Banser Kecamatan Jombang, Kota Cilegon mengajak masyarakat untuk selalu memakai masker. Itu dilakukan guna menekan angka kasus Covid-19 di Kota Industri.

“Penyebaran virus Covid-19 yang masih tidak terkendali menjadi perhatian bagi Gerakan Pemuda Ansor Banser Kecamatan Jombang,” ujar M Ajat Sudrajat, Pengurus GP Ansor Kecamatan Jombang, Jumat (1/1/2021).

Dia menuturkan Covid-19 menular melalui droplet saat seseorang bersin, batuk, berbicara, hingga bernapas dapat dicegah dengan selalu memakai masker.

“Cepat atau lambatnya penyebaran virus Covid-19 tergantung pada kedisipilinan warga masyarakat untuk selalu memakai masker terutama saat hendak berinteraksi dengan sahabat, teman kantor, teman sekolah dan lain-lain,” imbuhnya.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini