Beranda Hukum Cegah Penimbunan Masker, Polsek Picung Sidak ke Apotek

Cegah Penimbunan Masker, Polsek Picung Sidak ke Apotek

PANDEGLANG – Polisi Sektor (Polsek) Picung melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke beberapa apotek di sekitaran Pasar Picung untuk mengetahui ketersediaan masker dan cairan pembersih tangan. Hal itu untuk mencegah adanya penimbunan kedua barang tadi di tengah-tengah merebaknya isu virus Corona.

Kapolsek Picung, Iptu Mugiyono mengaku tujuan kegiatan ini dalam rangka mengantisipasi penimbunan barang-barang yang menjadi kebutuhan masyarakat seperti masker dan hand sanitizer.

Dalam kegiatan itu, Kapolsek juga melakukan imbauan kepada para pemilik apotek agar jangan melakukan penimbunan dan menjual kedua benda tadi terlalu mahal, sebab bisa merugikan masyarakat.

“Sidak ini kami lakukan untuk mengecek harga dan mengantisipasi adanya penimbunan masker maupun hand sanitizer,” jelas Kapolsek, Kamis (5/3/2020).

Sidak dilakukan di 3 apotek yakni di Apotek Picung Farma, Apotek Purnama dan Apotek Rahayu. Dari hasil sidak di Apotek Picung Farma dan Apotek Rahayu diketahui bahwa sudah sekitar 2 Minggu ketersediaan masker dan hand sanitizer kosong. Bahkan pemilik Apotek Picung Farma mengaku harga kedua benda ini di distributor sudah sangat mahal dan tidak terjangkau.

Senada dengan pemilik Apotek Picung Farma, Bais Subaiki selaku pemilik Apotek Rahayu juga mengaku di tempat ia berjualan ketersediaan masker dan hand sanitizer sudah kosong.

“Disini kosong sudah 1 satu minggu, banyak juga masyarakat yang ingin memborong masker dalam jumlah banyak,” jelas Bais. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini