
LEBAK – Budi Santoso resmi menjabat sebagai Ketua Pengurus Indonesia Off Road Federation (IOF) Lebak masa bakti 2023-2027, yang digelar di Pendopo Bupati Lebak, Sabtu (22/7/2023).
Budi Santoso mengatakan, IOF Lebak harus bisa membersamai masyarakat dan Pemkab Lebak untuk aksi-aksi sosial kemasyarakatan.
“Ini sebenarnya sudah sering kami lakukan. Cuma dengan adanya wadah ini semua komunitas atau club akan terorganisir, jadi kita menggerakkannya akan lebih mudah,” kata Budi dalam sambutannya.
Ia menjelaskan, IOF Lebak juga harus mampu membantu Pemda Lebak dalam mencapai visi misi pariwisata di Kabupaten Lebak.
“Kita akan mencoba menarik para ofroder dari Jabodetabek ataupun Nasional untuk melakukan adventure di Kabupaten Lebak, dan tentunya ini akan akan memajukan perekonomian di masyarakat,” ujarnya.
Ia menambahkan, di Kabupaten Lebak ini sangatlah banyak peminat mobil off road, IOF ini tidak hanya mobil 4×4 saja, tetapi ada juga komunitas tril dan komunitas motor pun masuk kedalam naungan IOF.
“Dengan adanya organisasi IOF ini kita akan mencoba mendata semuanya. Untuk memberikan keamanan dan kenyamanan anggotanya, kita juga akan menyarankan untuk bisa mendaftarkan agar bisa memiliki kartu anggota IOF, jika memiliki kartu anggota tentunya legalitasnya jelas dan asuransinya pun terjamin,” imbuhnya.
Budi berharap, dengan hadirnya IOF di Kabupaten Lebak bisa membantu Pemerintah Daerah dan masyarakat.
“Semoga IOF Lebak solid untuk bersama-sama membantu masyarakat dan Pemerintah Daerah terutama ketika ada kejadian bencana alam,” harapnya. (San/Red)