Beranda Peristiwa Bocah yang Tenggelam di Kali Ciledug Tangsel Ditemukan Meninggal

Bocah yang Tenggelam di Kali Ciledug Tangsel Ditemukan Meninggal

Proses evakuasi bocah yang tenggelam di Kali Ciledug. (Ihya/bantennews)

 

TANGSEL – Bocah bernama Desta (12) yang tenggelam di kali Ciledug, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ditemukan dalam kondisi meninggal di bawah jembatan keramat, Tajur, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Rabu (26/2/2020). Sementara bocah bernama Nazar (13) yang ikut hanyut bersama Desta masih dalam pencarian.

“Korban ditemukan di bawah jembatan kramat, setelah sebelumnya tim rescue Satpol PP Tangsel membuat jaring pada pukul 11.30 malam,” kata Komandan Rescue Satpol PP Tangsel Baidawi kepada BantenNews.co.id, Rabu (26/2/2020).

“Setelah tim mengecek pada pagi harinya pukul 7.20 WIB, tim berhasil menemukan korban atas nama Desta setelah sebelumnya tersangkut dijaring yang dibuat pada malam harinya. Dan ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa,” tambahnya.

Menurut Baidawi, tim rescue dibantu oleh warga sekita langsung membawa korban ke rumah duka pada pukul 7.30.

“Personil terlibat dalam pencarian korban hanyut 25 personil tim rescue satpol Kota Tangsel dan juga banyak dari unsur masyarakat yang membantu,” ujarnya.

Dilanjutkan Baidawi, sebelumnya korban dilaporkan terjatuh di Sungai Maharta, Pondok Aren ketika sedang bermain bersama rekan rekannya pada Selasa (25/2/2020).

“Dua teman lainnya terselamatkan karena dibantu oleh warga menggunakan bambu. Tapi yang 2 lainnya yang masih dalam pencarian ini terlanjur terbawa arus yang deras,” pungkasnya. (Ihy/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini