Beranda Hukum Beredar Foto Ruangan Direktur Produksi dan Teknologi PT KS Disegel KPK

Beredar Foto Ruangan Direktur Produksi dan Teknologi PT KS Disegel KPK

Ruangan Direktur Produksi dan Teknologi PT Krakatau Steel disegel KPK - foto Istimewa.

CILEGON – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyegel ruangan Direktur Produksi dan Teknologi PT Krakatau Steel (KS). Itu diketahui melalui foto yang beredar yang didapatkan wartawan, Sabtu (23/3/2019).

Ini diduga terkait kasus Operasi Tangkap Tangan (OTT) seorang direktur di perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut. Namun hingga kini KPK belum menyebut identitas direktur dimaksud.

Head of Corporate Communication PT KS, Agus Sultan mengaku sudah mengetahui terkait beredarnya foto penyegelan di ruangan Direktur Produksi dan Teknologi itu.

Namun demikian, pihaknya belum bisa memastikan kebenaran foto tersebut.

“Foto itu juga belum jelas, terus terang, foto itu kan bisa dijiplak atau dari mana. Terkait ruangan disegel itu biar yang berwenang yang menjelaskan,” ujarnya dikonfirmasi wartawan.

Dia menyatakan hingga saat ini pihaknya masih menunggu informasi lebih jelas dari KPK.

“Kita masih menunggu, memang kami dengar dari media seperti itu (ada OTT-red). Sampai sekarang belum ada informasi, manajemen masih menunggu dari KPK. Kita juga sama dengan media, masih kebingungan masalahnya apa ini,” ucapnya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini