Beranda Cinta Cara Mempercayai Pasangan dalam Hubungan Cinta Baru

Cara Mempercayai Pasangan dalam Hubungan Cinta Baru

Ilustrasi - foto istimewa liputan6.com

Psikolog Becky Spelman menyatakan bahwa orang yang tumbuh dalam keadaan keluarga sering kesulitan mempercayai orang lain juga bisa mengembangkan rasa tidak percaya.

Spelman mengatakan pentingnya mencari cara untuk mengembangkan kepercayaan dengan pasangan baru Anda untuk mendapatkan hubungan harmonis dan sukses. Suatu hubungan yang tidak memiliki kepercayaan hanya dapat memburuk dan pada akhirnya kandas.

 Jatuh cinta adalah perasaan yang membuat Anda terus bahagia. Tapi, ketika Anda menjalani hubungan dengan orang yang benar-benar belum Anda kenal, masalah kepercayaan sering menjadi kendala pertama yang dihadapi pasangan baru.

Rasa tidak percaya bisa disebabkan Anda pernah ditipu atau kepercayaan Anda dirusak oleh pasangan sebelumnya. Menurut Becky, hubungan tidak bisa berkembang tanpa kepercayaan. Suatu hubungan yang tidak memiliki kepercayaan hanya dapat memburuk dan pada akhirnya kandas.

Namun, bukan hanya ketidakpercayaan pada hubungan sebelumnya yang dapat membuat rasa tidak percaya. Orang yang tumbuh dalam keadaan keluarga sering kesulitan mempercayai orang lain juga bisa mengembangkan rasa tidak percaya.

Ketika kepercayaan hancur pada masa kanak-kanak, basanya karena pengabaian, pelecehan atau kritik dari orang tua, saat dewasa mereka akan memiliki ketidakpercayaan mendalam pada orang orang lain dalam hal menjalani hubungan.

Beruntung, otak kita mampu berubah sepanjang hidup dan kebiasaan baru dapat dipelajari. Sehingga mereka yang telah dikecewakan di masa lalu, dapat berjuang untuk mempercayai siapa pun yang ditemui di masa depannya.

Mengapa belajar untuk mengembangkan kepercayaan sangat penting untuk keberhasilan sebuah hubungan? Menanamkan benih keraguan bisa berdampak buruk pada pasangan Anda.

Bayangkan jika Anda bertemu dengan orang yang luar biasa dan emreka langsung mencurigai Anda tentang perselingkuhan dan selalu memperlakukan Anda dengan curiga, integritas Anda dipertanyakan oleh seseorang yang Anda sukai.

Tanpa disadari, ketakutan Anda akan kembali dikhianati atau dibohongi akan mengusir pasangan baru Anda dan merusak hubungan asmara yang baru. Ketika hubungan berkembang, lama kelamaan Anda akan menjadi lebih dekat dan rasa percaya semakin kuat saat mengenal satu sama lain lebih dalam.

Apabila setelah beberapa bulan Anda masih merasa tidak aman, maka ada dua hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi masalah kepercayaan Anda.

1. Komunikasi adalah kuncinya

Membuka diri tentang perasaan Anda dan mengatakan sebenarnya tentang perasaan Anda, maka bersama pasangan Anda dapat melaluinya bersama-sama dan mengembangkan hubungan yang lebih kuat. Ini dilakukan untuk memperjelas apa yang selama ini Anda pikirkan dan takutkan.

2. Belajar mencintai diri sendiri

Jika Anda tidak bisa mencintai diri sendiri, bagaimana mungkin Anda akan mencintai orang lain? Cobalah untuk memenuhi kebutuhan Anda dan kembangkan hobi juga kehidupan di luar hubungan Anda.

Melepaskan masa lalu adalah kuncinya. Mencintai diri sendiri, percaya diri dan membangun latihan spiritual dapat membantu Anda mengembangkan keadaan batin yang lebih mandiri sehingga Anda dapat belajar untuk percaya lagi. (Red)

Sumber : medcom.id

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini