Beranda Kesehatan Banyak Digemari, Ternyata Lele Punya Beragam Manfaat

Banyak Digemari, Ternyata Lele Punya Beragam Manfaat

Lebutan Lele Kota Tangerang - foto istimewa

SERANG – Ikan lele menjadi primadona di masyarakat Indonesia. Jenis ikan air tawar satu ini juga mudah untuk dibudidayakan dan bisa diolah menjadi berbagai makanan.

Selain dagingnya yang lezat, rupanya lele memiliki banyak kandungan nutrisi baik untuk kesehatan tubuh. Ikan lele mempunyai kalori dan sodium yang rendah, tak hanya itu terdapat protein, sodium, vitamin B12, selenium, thiamin, potasium serta asam lemak omega-3 dan omega-6 untuk kesehatan.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut manfaat ikan lele untuk kesehatan yang perlu diketahui :

1. Bantu Menjaga Berat Badan

Dalam 100 gram ikan lele, hanya terdapat sekitar 105 kalori. Kalorinya yang rendah bisa dijadikan salah satu makanan yang cocok untuk menurunkan berat badan.

Kandungan proteinnya bisa membantu lebih kenyang. Dengan kalori yang rendah namun kaya berbagai macam kandungan bergizi, ikan air tawar ini bisa memenuhi nutrisi dalam tubuh.

2. Membantu Mengoptimalkan Kesehatan Otak

Ikan lele memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang berkaitan langsung dengan kesehatan otak. Kandungan ini mampu membuat kesehatan otak menjadi lebih optimal, sehingga terhindar dari berbagai gangguan penyakit seperti depresi, penurunan kemampuan mengingat, hingga attention deficit hyperactivity disorder (ADHD).

Pada jurnal Nutrients terdapat manfaat omega-3 untuk pengidap ADHD. Uji coba terkontrol acak mencatat bahwa anak-anak dan remaja yang mengidap ADHD mengalami penurunan gejala setelah pemberian suplemen omega-3.

3. Rendah Merkuri dan Aman Dikonsumsi Anak 

Ikan lele rendah akan kontaminasi kandungan merkuri. Zat merkuri dapat menumpuk dengan mudah di dalam tubuh yang memicu neurotoksisitas dan masalah perkembangan pada anak.

4. Cegah Risiko Anemia

Kandungan vitamin B12 dalam ikan lele juga bisa membantu untuk menurunkan risiko penyakit anemia. Bahkan, jika memiliki riwayat anemia, tidak ada salahnya mengonsumsi ikan air tawar ini untuk mencegah munculnya gejala anemia secara berulang.

5. Menjaga Kesehatan Jaringan dan Sel Tubuh

Ikan lele mengandung protein di dalamnya. Dengan mengonsumsi ikan lele, sudah memenuhi 18 gram protein setiap harinya yang setara dengan 26 persen kebutuhan harian.

Mengonsumsi protein setiap hari sangat penting untuk menjaga kesehatan sel dan jaringan tubuh. Gangguan yang terjadi pada sel dan jaringan dapat menyebabkan gangguan fungsi pada tubuh.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News