Beranda Peristiwa Asyik Lari Sore, 3 Pria Tersesat di Bukit Pemancar Cilegon

Asyik Lari Sore, 3 Pria Tersesat di Bukit Pemancar Cilegon

Ketiga pria yang tersesat berhasil ditemukan oleh Tim SAR

CILEGON – Tiga orang pria berusia 18 tahun bernama Ridhwan Aqil Putranto, Ichsan Putra Nugraha, dan Azhar Maulidi warga Perumahan Taman Warnasari Indah (TWI) Kota Cilegon tersesat di Bukit Pemancar, Kotabumi, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon.

Mereka dilaporkan hilang tersesat saat tengah berolahraga lari dari Bukit Pemancar menuju Gunturan Hill pada Sabtu (3/5/2025) sore sekira pukul 16.00 WIB.

“Saat perjalanan ke Gunturan Hill, mereka bertiga tidak kunjung sampai dan memutuskan putar arah kembali ke titik awal pukul 17.40 WIB. Namun saat perjalanan kembali mereka bertiga tersesat,” kata salah seorang Tim SAR Banten, Risky Dwianto, Minggu (4/5/2025).

Mengetahui peristiwa tersebut, kata Risky, Tim SAR langsung diberangkatkan menuju lokasi untuk mengevakuasi survivor dilengkapi dengan peralatan mountaineering dan tiba di titik koordinat terakhir survivor 5°58’48.6″S 106°02’24.4″E.

“Pukul 22.50 WIB Tim SAR berhasil menemukan survivor pada titik koordinat 5°58’45.4″S 106°02’24.4″E dengan jarak 90 meter dari LKP dalam keadaan sehat dan selamat,” ujarnya.

Usai ketiganya berhasil ditemukan oleh Tim SAR, selanjutnya mereka segera dibawa turun dan langsung diserahterimakan ke pihak keluarga pukul 00.04 WIB.

“Operasi SAR diusulkan untuk ditutup dan unsur-unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing- masing dengan ucapan terima kasih,” tutup Risky.

Penulis: Maulana
Editor: Usman Temposo

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News