Beranda Internasional Arab Saudi Investasikan US$600 Miliar ke Amerika, Tingkatkan Impor Chip

Arab Saudi Investasikan US$600 Miliar ke Amerika, Tingkatkan Impor Chip

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump berkunjung ke Arab Saudi - Foto istimewa

Arab Saudi akan berinvestasi US$600 miliar di Amerika Serikat, Selasa (13/05) demi memperkuat bidang energi, pertambangan, dan pertahanan kedua negara.

Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman mengatakan negaranya berupaya meningkatkan investasi tersebut hingga US$1 triliun. Demikian melansir Akademi Crypto.

Pertemuan ini menjadi salah satu hal yang bersejarah dan transformatif bagi kedua negara, serta mewakili era keemasan baru kemitraan antara AS dan Arab Saudi.

DataVolt Arab Saudi akan menginvestasikan US$20 miliar untuk pusat data AI dan infrastruktur energi di AS. Bersama Google, Oracle, Salesforce, AMD, dan Uber, mereka akan berinvestasi US$80 miliar untuk mengembangkan teknologi mutakhir di kedua negara.

Arab Saudi menganggap ini sebagai titik balik, yakni pembuktian dari pengaruh geopolitiknya yang terus berkembang di dunia. Pihaknya juga berharap untuk lebih dekat dengan pakta keamanan utama, sesuatu yang Arab Saudi coba capai dengan pemerintahan Biden.

Tim Redaksi

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News