Beranda Peristiwa Akibat Luapan Sungai Cimadur dan Sungai Cidikit, Rumah Warga dan Jembatan di...

Akibat Luapan Sungai Cimadur dan Sungai Cidikit, Rumah Warga dan Jembatan di Bayah Terendam

Banjir di Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak - foto istimewa

LEBAK – Akibat intensitas hujan yang cukup tinggi di wilayah Kabupaten Lebak mengakibatkan beberapa sungai yang berada di Kecamatan Bayah meluap, Minggu (9/10/2022).

Informasi yang didapat, luapan Sungai Cimadur dan Sungai Cidikit mengakibatkan dua desa di Kecamatan Bayah yakni Desa Suwakan dan Desa Bayah mengalami banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama membenarkan kejadian banjir yang melanda dua desa di Kecamatan Bayah.

“Benar saat ini relawan BPBD sedang meninjau ke lokasi banjir untuk melakukan pemantauan,” kata Febby saat dihubungi, Minggu (09/10/2022).

Ia menjelaskan relawan masih mendata rumah warga yang terdampak banjir.

“Untuk data sementara ini beberapa rumah, jalan dan jembatan di dua desa terkena dampak banjir,” ujarnya.

Sementara itu, Gus Ryan warga Bayah mengatakan hujan yang melanda wilayah Bayah menyebabkan Sungai Cimadur yang berada di daerahnya meluap.

“Kalau untuk korban jiwa tidak ada. Tapi ada beberapa rumah warga dan jembatan yang terendam banjir,” ucap Ryan. (San/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini