Beranda Peristiwa Agus Wisas: Ganjar Memungkinkan Dipasangkan dengan Prabowo dan Erik, Kalau Anies?

Agus Wisas: Ganjar Memungkinkan Dipasangkan dengan Prabowo dan Erik, Kalau Anies?

Dewan Pembina Majelis Dzikir Ganjar Provinsi Banten, Agus Wisas

SERANG – Dewan Pembina Majelis Dzikir Ganjar Provinsi Banten, Agus Wisas menilai Gubernur Jawa Tengah saat ini Ganjar Pranowo menjadi sosok yang tepat meneruskan estafet kepemimpinan Joko Widodo pada Pilpres 2024 mendatang.

Bahkan dirinya menilai sebagai bakal calon (balon) Presiden RI, Ganjar sangat memungkinkan dipasangkan dengan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto maupun dengan Menteri BUMN Erik Tohir.

Agus menilai, dinamika politik sangat dinamis. Jadi bisa saja kemungkinan perjodohan tiga tokoh nasional tersebut.

“Bisa saja (pasangan) Ganjar-Prabowo atau Prabowo-Ganjar, bisa juga Ganjar-Erik,” ujar Agus, Jumat (17/3/2023).

Meski begitu, Agus menilai, masih menunggu keputusan partai PDIP aiapa yang akan dimajukan pada Pilpres nanti.

“Ibarat dunia sepakbola, kita ini pemain cadangan, sekarang masih pemanasan di pinggir lapangan. Tapi kalau pelatih bilang main, kita siap. Tapi berbeda dengan Prabowo, beliau itu kan pemilik partai yang memungkiknakn bisa nyapres (nyalon presiden, red),” kata Agus.

Saat ditanya kemungkinan Ganjar dipasangkan dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dengan tegas Agus menilai hal itu tidak akan terjadi.

“Kami (Ganjar) denfan Anies, rasanya ngga mungkin. Tapi dengan Prabowo dan Erik mungkin,” tegasnya.

Di sisi lain, mantan amggota DPRD Banten periode 2014-2019 itu berharap sosok Ganjar dapat maju pada Pilpres 2024 mendatang, meski bukan pemilik partai.

“Pada 2014 lalu Pak Jokowi (Joko Widodo) juga bukan pemilik partai tapi divalonkan jadi preaiden dan jadi. Di pemilu 2024 bukan tidak mungkin Pak Ganjar juga diberikan mandat. Tapi yang jelas kami belum capres, bakal calon pun belum. Karena yang berhak mengklaim itu baru pemilik partai (Prabowo Subianto, red),” ujarnya. (Mir/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News

Dukung BantenNews.co.id untuk terus menyajikan jurnalistik yang independen. Klik disini