
CILEGON – Warga Lingkungan Kubang Walingi, RT 008 RW 003, Kelurahan Purwakarta, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, mengeluhkan aliran limbah dari dapur program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang mencemari kawasan permukiman mereka.
Dalam video yang beredar di media sosial, terlihat air limbah dari dapur MBG mengalir ke saluran drainase, hingga masuk ke area rumah warga. Air limbah tersebut tampak keruh, berbau menyengat, dan memunculkan genangan yang dikhawatirkan menjadi sarang jentik nyamuk.
Android BantenNews.co.id
Download di Playstore. Baca berita tanpa iklan, lebih cepat dan nyaman lewat aplikasi Android.
Warga setempat mengaku khawatir limbah dapur itu dapat menimbulkan masalah kesehatan, mulai dari bau busuk yang menyesakkan hidung hingga potensi penyebaran penyakit melalui nyamuk.
Menanggapi hal tersebut, Anggota DPRD Kota Cilegon Rahmatulloh mengaku telah menerima laporan langsung dari masyarakat terkait persoalan tersebut. Ia menyatakan akan segera menindaklanjuti dengan instansi terkait agar masalah pencemaran ini segera diatasi.
“Kami sudah menerima laporan dari warga terkait limbah dapur MBG yang mengalir ke permukiman. Kami akan segera berkoordinasi dengan dinas lingkungan hidup dan pihak pengelola agar segera dilakukan penanganan,” ujar Rahmatulloh, Rabu (5/11/2025).
Rahmatulloh menegaskan, setiap kegiatan sosial atau program pemerintah harus tetap memperhatikan aspek lingkungan dan kesehatan masyarakat.
“Tujuan program MBG tentu baik, tapi pengelolaannya jangan sampai menimbulkan dampak lingkungan yang merugikan warga,” tambahnya.
Warga berharap, pemerintah segera turun tangan untuk membersihkan saluran dan memastikan pengelolaan limbah dapur MBG berjalan sesuai standar kesehatan dan kebersihan lingkungan.
Penulis: Usman Temposo
Editor: Wahyudin