Beranda Pemerintahan Belum Dilantik, Ucapan Selamat untuk Kepala Dindik Banten Sudah Bertebaran

Belum Dilantik, Ucapan Selamat untuk Kepala Dindik Banten Sudah Bertebaran

Karangan ucapan selamat untuk kepala dinas pendidikan. (Audindra/bantennews.co.id)

SERANG– Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten hari ini akan melantik 23 pejabat eselon II atau Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama. Salah satunya Kepala Dinas Kebudayaan dan Pendidikan (Dindikbud).

Pantauan di Gedung Negara atau Pendopo Lama Gubernur Banten menunjukkan, hingga pukul 09.09 pelantikan belum dimulai. Namun di luar gedung, deretan  karangan bunga sudah berdiri rapi mengucapkan selamat kepada Jamaludin yang disebut-sebut akan menjabat sebagai Kepala Dindikbud Banten. Jamaludin merupakan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang yang juga Ketua PGRI Banten.

Karangan bunga itu dikirim dari berbagai pihak, mulai dari Kepala SMPN 1 Cikeusal Adang Sutarman, Asosiasi Pengawas Sekolah (APKS) Provinsi Banten, PGRI Provinsi Banten, PGRI Kota Cilegon, hingga Ketua DPC Gerindra Kota Tangerang Turidi Susanto.

Diketahui Pelantikan hari ini untuk mengisi posisi strategis yang selama ini dijabat oleh Pelaksana Tugas (Plt) di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten Deden Apriandhi Hartawam mengatakan pengisian jabatan ini dilakukan sesuai dengan arahan Gubernur Banten untuk memperkuat kinerja birokrasi dan memastikan roda pemerintahan berjalan optimal.

“Sesuai arahan dari Pak Gubernur, kami lakukan pengisian jabatan yang kosong,” kata Deden.

Selain pelantikan 23 pejabat JPT Pratama, Pemprov Banten juga akan melaksanakan pelantikan tahap kedua pada pertengahan atau akhir November 2025. Pada tahap ini, akan dilantik dua orang kepala OPD tambahan serta sejumlah pejabat eselon III.

“Untuk pejabat eselon 3 dan dua kepala OPD termasuk kepala Inspektorat akan dilaksanakan pertengahan bulan atau akhir bulan ini,” ujar Deden.

Penulis: Audindra Kusuma
Editor: TB Ahmad Fauzi